Cara Menukar TREATS Points Maybank Jadi Mileage

0
180

Maybank TREATS Points adalah salah satu program loyalitas dari Kartu Kredit Maybank dalam bentuk poin atas setiap transaksi yang dilakukan dengan memberikan keuntungan tambahan bagi pemegang kartu kredit Maybank. Salah satu keuntungannya adalah bisa ditukarkan ke Mileage.

Kumpulkan TREATS Points kamu dari setiap pembelanjaan (berlaku kelipatan) yang dilakukan dengan menggunakan Kartu Kredit Maybank dengan ketentuan sebagai berikut:

Baca Juga: Tukar Poin Le Club Accor Hotels Kamu Jadi Miles

Kartu Kredit Maybank Mileage

Namun, dari semua pembelanjaan yang menggunakan kartu kredit Maybank, ada yang tidak mendapatkan TREATS Points yaitu :

  • Maybank XBill PLN & Telkom dan biaya-biaya
  • Maybank XCash

Informasi lebih lengkap tentang penukaran TREATS Points kartu kredit Maybank, klik link ini.

Kamu bisa menukar TREATS Point menjadi berbagai macam program diantaranya adalah :
  1. E-catalog : Berbagai merchandise pilihan, voucher-voucher merchant terpilih, cashback yang dapat mengurangi jumlah tagihan Maybank Kartu Kredit Anda atau bebas biaya iuran tahunan (annual fee).
  2. Mileage :  Point reward dari beberapa airlines diantaranya GarudaMiles, Singapore Airlines KrisFlyer miles, Asia Miles, Enrich Miles dan AirAsia BIG Points yang dapat dikumpulkan oleh Pemegang Maybank kartu Kredit untuk mendapatkan gratis perjalanan dari airlines tersebut.Sebelum menukarkan TREATS Point jadi Mileage, pastikan Pemegang Maybank Kartu Kredit telah memiliki ID keanggotaan. Kamu bisa mendaftar ke Krisflyer (Singapore Airlines), GarudaMiles (Garuda Indonesia), Asia Miles, Enrich (Malaysia Airlines), dan AirAsia BIG Points.
  3. Airport Lounge  : lebih dari 27 lokasi airport lounge yang tersebar di 15 kota besar seluruh Indonesia. Kecuali gratis bagi Pemegang Maybank Kartu Kredit Visa Infinite & Kartu Kredit Corporate.

Baca Juga: Menggunakan Miles dan Poin untuk Liburan ke Bora Bora

Untuk penukaran TREATS Points, kamu bisa memilih salah satu cara di bawah ini:

  1. Menghubungi Customer Care di 69 811 via ponsel atau
  2. Mengirimkan formulir penukaran TREATS Points melalui email [email protected]

Untuk informasi lain terkait loyalty program, yuk baca artikel lainnya di PointsGeek!

Recomendation
apply kartu kredit via pointsgeek